Pekan Inovasi dan Investasi Diikuti 70 Stan Pameran, Edy Rahmayadi Ajak Investor Investasi di Sumut

    Pekan Inovasi dan Investasi Diikuti 70 Stan Pameran, Edy Rahmayadi Ajak Investor Investasi di Sumut

    SUMUT - Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi mengajak seluruh investor baik dalam maupun luar negeri untuk dapat mengambil potensi investasi yang ada di Sumatera Utara, baik dari infrastruktur, pertanian, peternakan dan juga pangan. 

    "Begitu banyak peluang dan kerja sama yang dapat kita jalin. Di tahun 2023 ini pemerintah pusat telah menyiapkan anggaran sebesar Rp50 triliun, namun sampai triwulan ini masih 12% yang masuk, " ucap Edy Rahmayadi, saat membuka kegiatan Pekan Inovasi dan Investasi Sumut ke-9 Tahun 2023 di Halaman Istana Maimun, Jalan Brigjend Katamso Medan, Rabu (24/5/2023).

    Hadir di antaranya, Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Sumut Arief S Trinugroho, Konsulat Jenderal (Konjen) dan Konsul Kehormatan Negara Sahabat di Medan, Forkopimda, Bupati/Walikota se-Sumut, Rektor Perguruan Tinggi, Kadin Sumut, OPD Sumut, serta peserta para pengusaha yang mengikuti pameran. 

    Edy Rahmayadi meminta Pekan Inovasi dan Investasi Sumut ini digelar jangan hanya jadi ajang seremonial belaka, namun dapat memberikan efek pada masuknya invetasi di Sumut. Kepada para Konjen dan Konsul yang hadir, Edy Rahmayadi juga meminta ide dan kerja sama, yang dapat dilakukan oleh kedua negara yang saling menguntungkan.

    "Dengan pekan inovasi dan investasi ini, kita berharap ada masukan ide-ide yang dapat ditindaklanjuti dan jangan hanya sekadar event saja. Salah satunya adalah dalam urusan pangan, kita dapat bekerja sama, dimana saat ini kita masih impor daging dari Australia, sedangkan lahan kita luas untuk membudidayakan (ternak) itu, " katanya.

    Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Sumut Faisal Arif Nasution menyampaikan, kegiatan Pekan Inovasi dan Investasi Sumut tahun ini mengangkat tema 'Peningkatan Hilirisasi Perkebunan dan Pemberdayaan Kemitraan UMKM sebagai Stimulus Perekonomian Sumut'. 

    "Produk hilirisasi mampu membuka lapangan kerja, menciptakan nilai tambah, meningkatkan devisa, dan membuat neraca perdagangan terus menerus menjadi positif, oleh karena itu hilirisasi berbagai komoditas harus terus didorong, " katanya. 

    Dijelaskan Faisal, kegiatan ini bertujuan menjadi wadah informasi tentang investasi dan potensi daerah, menciptakan media promosi yang efektif dan objektif tentang pembangunan daerah, untuk mempromosikan produk-produk strategis dan potensial, serta karya kreatif dan inovatif masyarakat. 

    Kegiatan ini diikuti oleh 70 stan pameran yang diisi oleh Kementerian, OPD Sumut dan Kabupaten/Kota, BUMN BUMD, Perguruan Tinggi, Rumah Sakit, Perbankan dan juga pelaku usaha termasuk perusahaan Regal Springs. Usai acara pembukaan, Gubernur Edy Rahmayadi dan rombongan juga menyempatkan melihat beberapa stan pada pameran tersebut.(Karmel)

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Pelaku Tak Kunjung Dapat, Keluarga Korban...

    Artikel Berikutnya

    Hadiri Rapat Koperasi Pusat Sumatera Timur...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Tony Rosyid: Ikut Pilgub Jakarta, Anies Disambut Antusias Para Pendukungnya
    Sutarto Resmi Jadi Ketua DPRD, Pj Gubernur Optimis Bisa Memajukan Sumut
    Ervina Afnita Tegaskan Dirinya Sudah Cerai Dengan SIPD
    Dua Oknum Provider Dipindahtugaskan, Hasil Produksi Meningkat dari Blok 2018 Afdeling I Unit Kebun Dosin
    Wakil Bupati Simalungun Hadiri Exit Meeting BPK RI Pemeriksaan Terperinci LKPD TA 2023
    Capai Literasi Terbaik, 10 Sekolah Dasar dan SMP Terima Penghargaan Dari Pemerintah Kabupaten Samosir
    Gelar Karya Proyek Penguatan Profil Pelajaran Pancasila, SMP Negeri 1 Parapat Angkat Sejarah Pengasingan Soekarno di Kota Touris Parapat
    Judi Batu Goncang Beroperasi Lagi di Komplek Cemara Asri, Omset Ratusan Juta
    Sutarto Resmi Jadi Ketua DPRD, Pj Gubernur Optimis Bisa Memajukan Sumut
    Wakil Bupati bersama Kapolres Simalungun Hadiri Peringatan Hari Buruh Internasional Tahun 2024
    Lebaran Pertama Kendraan Wisatawan Membludak, Kepala KSOPP Danau Toba Minta Operator Kapal Percepat Pelayaran
    Puncak Arus Balik Libur lebaran 2024 Ajibata-Ambarita Berjalan Lancar, ASDP Sampaikan Apresiasi Kepada Seluruh Stakeholder
    Malam Takbiran, Kendaraan Wisatawan Terus Padati Pelabuhan Tigaras, KMP Sumut I dan II Dioperasikan Hingga Dini Hari
    Umat Muslim di Kota Touris Parapat dan Wisatawan Sholat Idul Fitri bersama di Ruang Terbuka Publik
    30.625 Pengunjung dan 8.823 Kendaraan Padati Kawasan Bakauheni Harbour City Selama Momen Libur Lebaran Idul Fitri 1445
    Ketua Umum IMI: Danau Toba Siap Jadi Tuan Rumah Satu Seri APRC 2024 dan WRC 2025
    Dugaan Malpraktek di Puskesmas Parapat, Penyidik Polres Simalungun Telah Periksa Lima Orang Saksi, Senin Besok RSU Parapat
    Diduga Setoran Lancar, Meja Tembak Ikan Beroperasi di Wilayah Hukum Polres Pelabuhan Belawan Aman - Aman Saja
    Pil Ekstasi Warna Hijau Beredar di Tempat Hiburan Malam D'Red Club dan KTV
    Wakil Bupati Samosir Hadiri Forum Koordinasi PPS dan Rembuk Stunting, Target Penurunan Stunting 18%, Ijeck Minta Komitmen Kabupaten dan Kota

    Ikuti Kami